HUBUNGAN PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN (PMT) LOKAL PADA IBU HAMIL KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) DENGAN STATUS GIZI IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS PENIMBUNG

WINDA SUSANTI WULAN, 113422124 (2024) HUBUNGAN PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN (PMT) LOKAL PADA IBU HAMIL KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) DENGAN STATUS GIZI IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS PENIMBUNG. Penelitian Dosen thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) HAMZAR.

[thumbnail of Naskah Publikasi Winda SW.pdf] Text
Naskah Publikasi Winda SW.pdf - Published Version

Download (615kB)
[thumbnail of Skripsi Winda Susanti Wulan.pdf] Text
Skripsi Winda Susanti Wulan.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Salah satu masalah kekurangan gizi pada ibu hamil adalah Kekurangan Energi Kronik (KEK). Pemberian Makanan Tambahan lokal merupakan salah satu strategi penanganan masalah gizi pada ibu hamil. Dengan adanya program asupan dan monitoring PMT, pemerintah berharap dapat mengatasi permasalahan Ibu hamil dengan Kekurangan Energi Kronik. Jumlah bumil yang mengalami Kekurangan Energi kronik (KEK) di wilayah kerja UPT Puskesmas Penimbung berjumlah 76 kasus.

Tujuan : Untuk mengetahui hubungan pemberian Makanan Tambahan (PMT) lokal pada ibu hamil Kekurangan Energi kronik (KEK) dengan status gizi ibu hamil di wilayah kerja UPT Puskesmas Penimbung.

Metode : Jenis penelitian ini yaitu Kuantitatif, dengan desain penelitian yang digunakan adalah rancangan crossectional. Adapun populasi dalam penelitian ini sebanyak 76 responden instrumen dalam penelitian ini menggunakan pom monitoring

Hasil : Berdasarkan penelitian ini dengan uji statistik chisquare fisher exact test dikatakan ada hubungan Pemberian Makanan Tambahan dengan status gizi ibu hamil Kekurangan Energi Kronik dengan nilai P= 0,001<0,05.

Kesimpulan : Adanya hubungan Pemberian Makanan Tambahan Lokal dengan Status Gizi Ibu Hamil dengan Kekurangan Energi Kronik.

Item Type: Thesis (Penelitian Dosen)
Subjects: Kebidanan > Kehamilan
Divisions: Prodi S1 Pendidikan Bidan
Depositing User: S.IP. Abdul Mutaal Hakim
Date Deposited: 26 Jul 2024 01:45
Last Modified: 26 Jul 2024 01:45
URI: http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/820

Actions (login required)

View Item
View Item