PENGARUH SIKAP PROFESIONALISME TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI PERAWAT KE JENJANG PROFESI NERS DI PUSKESMAS SUKARAJA

ZIADATUR ROHMI, 1505MKB245 (2017) PENGARUH SIKAP PROFESIONALISME TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI PERAWAT KE JENJANG PROFESI NERS DI PUSKESMAS SUKARAJA. Skripsi thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) HAMZAR.

[thumbnail of ZIADATUR ROHMI_1505MKB245.pdf] Text
ZIADATUR ROHMI_1505MKB245.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (533kB) | Request a copy

Abstract

Rohmi, Ziadatur. 2017. Pengaruh Sikap Profesionalisme Terhadap Minat
Melanjutkan Studi Perawat ke Jenjang Pendidikan Profesi Ners Di Puskesmas
Sukaraja. Skripsi . Program Studi S1 Kperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Hamzar. Bimbingan Ns Anatun, MSN. Sebagai pembimbing I, dan Ns
Saifurrahman, M.Pd. sebagai pembimbing II
Sebagai profesi, keperawatan dituntut untuk memiliki kemampuan intelektual,
interpersonal, teknis dan moral. Hal ini dapat ditempuh dengan meningkatkan
kualitas perawat melalui pendidikan lanjutan pada Program Pendidikan Profesi
Ners. Melalui program pendidikan profesi Ners menghasilkan perawat ilmuwan (
Sarjana Keperawatan) dan “Profesional” (Ners = “First Profesional Degree”)
dengan sikap, tingkah laku dan kemampuan professional, serta akuntabel untuk
melaksanakan asuhan keperawatan atau praktik keperawatan dasar secara mandiri.
Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode deskriptif analitik dengan
pendekatan Cross sectional. Penelitian bertujuan untuk mengetahui Pengaruh
Tuntutan Profesionalisme Terhadap Minat Melanjutkan Studi Perawat ke Jenjang
Pendidikan Profesi Ners Di Puskesmas Sukaraja. Teknik sampling dalam
penelitian ini menggunakan Non - probability sampling dengan Total Sampling
(n=39) yang merupakan pegawai di Puskesmas Sukaraja. Instrumen yang di
gunakan adalah kuesioner dan wawancara. Analisa data menggunakan
univariat (distribusi frekuensi) dan bivariat (chi-square) dimana didapatkan
hasil P Value 0,02 (<0,05) menunjukkan bahwa ada Pengaruh Sikap
Profesionalisme Terhadap Minat Melanjutkan Studi Perawat Ke Jenjang Profesi
Ners. Program Pendidikan Profesi Ners memiliki landasan keilmuan yang kokoh
dan landasan keprofesian yang mantap sesuai dengan sifatnya sebagai pendidikan
profesi.
Kata Kunci : Pendidikan Profesi Ners, Sikap Profesionalisme, Minat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Keperawatan > Kepatuhan Perawat
Divisions: Prodi S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: S.IP. Abdul Mutaal Hakim
Date Deposited: 01 Mar 2023 03:13
Last Modified: 01 Mar 2023 03:13
URI: http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/558

Actions (login required)

View Item
View Item