RISKY PUTRI AOLIA, 113118031 (2022) PENGARUH EDUKASI PERNIKAHAN DINI TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA TENTANG DAMPAK PERNIKAHAN DINI DI KELAS XI DI SMKN 1 PRINGGASELA. Skripsi thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) HAMZAR.
RISKY PUTRI AOLIA_113118031.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
Latar Belakang: Pernikahan pada usia dini merupakan salah satu pelanggaran
terhadap hak anak. Anak yang karena keadaan harus memulai komitmen
berumahtangga pada saat berusia kurang dari 18 tahun akan mendapatkan risiko,
antara lain terputusnya cita-cita untuk bersekolah, berpotensi menjadi korban
kekerasan seksual, dan hidup pada taraf ekonomi pra sejahtera. Penyebab
terjadinya pernikahan dini salah satunya pengetahuan,ampak dari pernikahan dini
dilihat dari segi kesehatan, dapat berpengaruh pada tingginya angka kematian ibu
yang melahirkan, kematian bayi serta berpengaruh pada rendahnya derajat
kesehatan ibu dan anak.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari
pemberian edukasi pernikahan dini terhadap tingkat pengetahuan remaja tentang
dampak pernikahan dini di Kelas XI di SMKN 1 Pringgasela.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode pre-eksperimental designs dengan
menggunakan rancangan One Group Pretest Postest. Pengambilan sampel pada
penelitian ini menggunakan total sampling dan menggunakan uji statistik
Wilcoxon, dengan mengambil sampel di kelas XI sebanyak 62 responden.
Hasil: Berdasarkan hasil uji statistik Wilcoxon pengaruh pemberian edukasi
dengan pengetahuan remaja didapatkan nilai signifikan sebesar 0,000 (p0,05)
yang menunjukkan bahwa Ho ditolak yang artinya ada pengaruh pemberian
edukasi terhadap pengetahuan remaja.
Kesimpulan: Pemberian edukasi tentang dampak pernikahan dini berpengaruh
terhadap pengetahuan remaja dengan harapan remaja mampu bersikap positif
apabila ada keinginan untuk menikah di usia dini agar dapat mencegah berbagai
dampak yang mungkin akan terjadi.
Kata kunci: Edukasi Dampak Pernikahan Dini, Pengetahuan Remaja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Keperawatan > Keperawatan Maternitas |
Divisions: | Prodi S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | S.IP. Abdul Mutaal Hakim |
Date Deposited: | 07 Oct 2022 02:36 |
Last Modified: | 07 Oct 2022 02:36 |
URI: | http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/427 |