INA HAJI ETA, NIM 160.IM.b.B.010 (2018) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN ANC DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS SAKRA. Skripsi thesis, STIKES HAMZAR.
ina haji eta_160.IM.b.B.010.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (455kB)
Abstract
Haji ina eta, 2018. Hubungan Kualitas Pelayanan ANC Dengan Kepuasan Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Sakra. Skripsi Program Studi S1 Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hamzar. Bimbingan Baiq Disnalia, S.ST., M.Kes sebagai Pembimbing, dan Ns.L.Win Isvandiar, S.Kep.,M.Si sebagai pembimbing II.
Kualitas layanan yang didasarkan pada pemenuhan kebutuhan dan keinginan serta ketepatan pelayanan Antenatal Care untuk mengimbangi harapan pasien. Pelayanan Anternatal Care merupakan pelayanan yang sangat penting yang diberikan kepada ibu hamil agar kehamilan sehat sampai melahirkan bayi yang sehat dan ibu juga sehat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan Antenatal Care dengan kepuasan pasien di Puskesmas Sakra, 2018. Desain penelitian : deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dari penelitian ini adalah ibu hamil yang mengunjungi untuk mendapatkan Antenatal Care di Puskesmas Sakra, 2018 sebanyak 83 orang. Dengan menyebarkan kuesioner telah dilakukan uji validitas dan rehabilitas, pengambilan responden menggunakan teknik Sampling Aksidental. Hasil: Kualitas Pelayanan Antenatal Care, Kurang Baik sebanyak 23 orang (27,7%).Tingkat Kepuasan Pasien yang Tidak Puas sebanyak 24 orang (28,9%). Kesimpulan: Hubungan antara Kualitas Pelayanan Dengan Kepuasan Pasien adalah Spearman Rank Sig.= 0.000 < a (0.05). Saran: disarankan kepada Petugas (bidan), Puskesmas, dan para Peneliti agar lebih meningkatkan layanan Anternatal Care sesuai dengan Standar 10T agar kepuasan pasien dapat dicapai dengan baik, Pasien akan puas dan bahagia dengan layanan yang baik, Kualitas Tercapai.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan ANC, Kepuasan Pasien.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Pelayanan ANC, Kepuasan Pasien. |
Subjects: | Kebidanan > Kehamilan |
Divisions: | Prodi S1 Pendidikan Bidan |
Depositing User: | S.IP. Abdul Mutaal Hakim |
Date Deposited: | 17 Jun 2022 03:13 |
Last Modified: | 11 Aug 2022 11:22 |
URI: | http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/40 |