BAIQ INDRA PATI, NIM 1601M.b.B005 (2018) HUBUNGAN KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGKONSUMSI TABLET ZAT BESI (Fe) DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI DESA TEBABAN WILAYAH KERJA PUSKESMAS KERONGKONG KECAMATAN SURALAGA. Skripsi thesis, STIKES HAMZAR.
bq. indra pati_1601M.b.B005.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (411kB)
Abstract
Kematian ibu terbanyak disebabkan oleh perdarahan dan salah satunya penyebab perdarahan adalah anemia. Pemberian tablet zat besi (Fe) merupakan salah satu upaya penting dalam mencegah dan menanggulangi anemia. Prevalensi anemia pada ibu hamil secara global mencapai 41,8% atau sekitar 56 juta ibu hamil (Rukiyah, 2010). Hal ini ditunjukkan dari data World Bank 2005 dalam Febriana (2012) menyatakan bahwa 63% ibu hamil di Indonesia mengidap anemia.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Kepatuhan meng konsumsi tablet Fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 18 responden, yang tidak patuh sebanyak 10(55.56%) responden ,dan yang patuh 8 (44.44%) responden sedangkan tidak anemia sebanyak 8 (44.44%) responden,anemia ringan sebanyak 8 (44.44%) responden, dan anemia sedang sebanyak 2 (11.12%) responden, hasil perhitungan di peroleh nilai p value sebesar 0,04(p<0.05) berarti secara statistic terdapat hubungan antara kepatuhan mengkonsumsi tablet zat besi(Fe) dengan kejadian anemia pada ibu hamil.
Meningkatkan kesadaran pada ibu hamil tentang pentingnya tablet Zat Besi (Fe) bagi ibu hamil dengan patuh mengkonsumsi tablet zat besi (Fe) selama kehamilan.
Kata Kunci : Kepatuhan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepatuhan |
Subjects: | Kebidanan > Kehamilan |
Divisions: | Prodi S1 Pendidikan Bidan |
Depositing User: | S.IP. Abdul Mutaal Hakim |
Date Deposited: | 13 Jun 2022 07:10 |
Last Modified: | 10 Aug 2022 02:32 |
URI: | http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/30 |