INNA FAKHRIA, 113420031 (2022) PENGARUH PERSEPSI IBU HAMIL TENTANG COVID-19 TERHADAP KEPATUHAN KUNJUNGAN ANTENATAL CARE (ANC) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RENSING. Skripsi thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) HAMZAR.
INNA FAKHRIA_113420031.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (5MB) | Request a copy
Abstract
Latar Belakang : Angka kematian Ibu (AKI) Kabupaten Lombok Timur mengalami kenaikan dari tahun 2019 ada 29 kasus, sedangkan tahun 2020 meningkat menjadi 43 kasus dan Angka Kematian Bayi (AKB) di tahun 2019 ada 228 kasus meningkat menjadi 297 kasus sedangkan angka cakupan Kunjungan Antenatal Care pada tahun 2020 sebanyak 28.452 ibu hamil sedangkan pada tahun 2021 bulan januari sampai dengan agustus sebanyak 17.742 ibu hamil, bila dilihat dari angka diatas bahwa terjadi penurunan pada pelayanan ANC.
Tujuan : Mengetahui dan menganalisa Pengaruh Persepsi Ibu Hamil Tentang Covid-19 Terhadap Kepatuhan Kunjungan Ante Natal Care (ANC) di Wilayah kerja Puskesmas Rensing Tahun 2021.
Metode : Penelitian Deskriptif Korelasi dengan pendekatan cross sectional, pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan menggunakan kuesioner. Uji statistik yang digunakan adalah Uji Chi Square
Hasil : Didapatkan bahwa nilai pearson Chi-Square 7,048 dengan probabilitas signifikansi 0,02. Oleh karena nilai signifikansi dibawah 0,05, maka ada pengaruh Persepsi Ibu Hamil Tentang Covid-19 Terhadap Kepatuhan Kunjungan ANC di Wilayah kerja Puskesmas Rensing.
Simpulan : Dari hasil analisis pengaruh Persepsi Ibu Hamil Tentang Covid-19 Terhadap Kepatuhan Kunjungan Ante Natal Care (ANC) di Wilayah kerja Puskesmas Rensing tahun 2021 didapatkan nilai Pearson Chi-Square, p-value 0,029 < α = 0,05 artinya maka dapat disimpulkan ada pengaruh Persepsi Ibu Hamil Tentang Covid-19 Terhadap Kepatuhan Kunjungan ANC di Wilayah kerja Puskesmas Rensing tahun 2021
Kata kunci : Persepsi, Kepatuhan, ANC
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Kebidanan > Kehamilan |
Divisions: | Prodi S1 Pendidikan Bidan |
Depositing User: | S.IP. Abdul Mutaal Hakim |
Date Deposited: | 19 Aug 2022 06:07 |
Last Modified: | 19 Aug 2022 06:07 |
URI: | http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/223 |