PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA KELAS VIII TENTANG PERNIKAHAN DINI DI SMP SATAP 2 BAYAN TAHUN 2022

PAIKAH ULANDARI, 13118025 (2022) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA KELAS VIII TENTANG PERNIKAHAN DINI DI SMP SATAP 2 BAYAN TAHUN 2022. Skripsi thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES) HAMZAR.

[thumbnail of PAIKAH ULANDARI_13118025.pdf] Text
PAIKAH ULANDARI_13118025.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Pernikahan dini merupakan pernikahan yang dilakukan secara
tidak sehat. Pernikahan yang sehat dimaksudkan pernikahan yang dilakukan pada
usia minimal 25 tahun untuk laki-laki dan 20 tahun untuk wanita. Pernikahan dini
pada remaja dapat mengakibatkan mudah terjadi infeksi, keracunan kehamilan,
keguguran, dan kematian dikarenakan kurangnya pendidikan kesehatan pada
remaja.Pendidikan kesehatan sangat diperlukan sebagai dasar untuk kegiatan
dalam kesehatan masyarakat menuju masyarakat sehat jasmani, rohani, sosial dan
ekonomi dengan demikian pemberian pendidikan kesehatan pada remaja sangat
penting agar remaja terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan
kesehatan terhadap pengetahuan dan sikap remaja tentang pernikahan dini di SMP
SATAP 2 Bayan Tahun 2022.
Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pra-eksperimen (Pre-
Experiment) menggunakan rancangan “One Grup Pre Test Post Test Desain”.
Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan “Stratified random
sampling” dengan mengambil sampel di kelas VIII.1, VIII.2, VIII.3 sebanyak 48
responden.
Hasil:Ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan remaja tentang
pernikahan dini dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05).Ada pengaruh
pendidikan kesehatan terhadap sikap remaja tentang pernikahan dini dengan nilai
signifikansi sebesar 0,001 (p<0,05).
Kesimpulan:Pendidikan kesehatan tentang pernikahan dini berpengaruh terhadap
pengetahuan dan sikap remaja dengan harapan remaja mampu bersikappositif
apabila ada keinginan untuk menikah di usia dini agar dapat mencegah berbagai
dampak yang mungkin akan terjadi.
Kata kunci : Pendidikan kesehatan, Pengetahuan remaja, Sikap remaja
Pustaka : 22 Buku, 41 Jurnal, 5 Website
Halaman : 63 Halaman, 14 Tabel, 1 Gambar, 13 Lampiran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Keperawatan > Keperawatan Anak
Divisions: Prodi S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: S.IP. Abdul Mutaal Hakim
Date Deposited: 06 Oct 2022 02:23
Last Modified: 06 Oct 2022 02:23
URI: http://eprints.stikeshamzar.ac.id/id/eprint/421

Actions (login required)

View Item
View Item